Dua Talenta Emas MIN 1 Pohuwato Ikut Berkompetisi di Lomba Vokal HUT RI Paguat
POHUWATO (min1pohuwato.sch.id) – Dua peserta didik berbakat dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Pohuwato, Al Fahri Libuneo dan Azka Sausan Putri Mohune, berhasil mencuri perhatian dan menyihir penonton dalam lomba vokal yang digelar dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia di Taman Paguat, minggu (11/08/2024). Keduanya tampil memukau dengan suara merdu dan penampilan yang mengesankan, sehingga berhasil pencuri perhatian penonton.
Lomba pentas seni ini diadakan oleh Pemerintah Kecamatan Paguat sebagai bagian dari rangkaian kegiatan perayaan HUT ke-79 Republik Indonesia. Acara yang diikuti oleh berbagai sekolah dan madrasah serta berbagai Instansi dari seluruh wilayah kecamatan paguat ini bertujuan untuk menggali potensi dan bakat seni para pelajar.
Kepala MIN 1 Pohuwato, Sriasrawaty Ahmad, mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian anak didiknya tersebut. "Azka dan Fahri telah menunjukkan bahwa peserta didik MIN 1 Pohuwato tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga memiliki talenta yang luar biasa di bidang seni. Kami berharap hali ini dapat memotivasi peserta didik lainnya untuk terus mengembangkan bakat mereka," ungkap Sriasrawaty.
Dukungan dan bimbingan dari para guru, serta semangat belajar yang tinggi dari para peserta didik, diharapkan dapat terus melahirkan talenta-talenta emas lainnya dari MIN 1 Pohuwato. Dengan berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang tersedia, MIN 1 Pohuwato berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan bakat dan minat peserta didik di berbagai bidang. (ARaZ)
0 Komentar