Kabag TU Kanwil Gorontalo dan Tim Monev Nikmati Jamuan Hangat dari Kepala MIN 1 Pohuwato
POHUWATO (min1pohuwato.sch.id) – Dalam rangkaian kunjungan kerja yang berlangsung di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Pohuwato, Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Gorontalo, H. Mahmud Y. Bobihu bersama Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) disambut dengan hangat oleh Kepala Madrasah, Sriasrawaty Ahmad, yang menggelar jamuan makan siang khusus, selasa (03/09/24).
Jamuan makan siang yang berlangsung di Rumah Makan Olamita, dihadiri oleh seluruh anggota Tim Monev serta beberapa kepala-kepala madrasah. Acara ini berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan, di mana seluruh peserta dapat berbincang santai sembari menikmati hidangan khas Gorontalo yang disajikan.
Ditemui oleh awak humas di sela-sela kegiatan makan siang, Kepala MIN 1 Pohuwato, Sriasrawaty Ahmad mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kunjungan dan dukungan yang terus diberikan oleh Kanwil Kemenag Gorontalo terhadap upaya peningkatan kualitas pendidikan di MIN 1 Pohuwato.
"Kunjungan ini merupakan sebuah kehormatan bagi kami, dan melalui jamuan makan siang ini, kami ingin menunjukkan rasa terima kasih serta penghargaan kami kepada Kabag TU dan Tim Monev yang telah meluangkan waktu untuk datang dan memberikan evaluasi serta arahan yang sangat berharga bagi pengelolaan madrasah ini," ujarnya.
"Jamuan ini bukan sekadar makan siang, tetapi menjadi wadah bagi kita semua untuk saling bertukar pikiran, berdiskusi tentang tantangan dan peluang yang ada, serta menguatkan sinergi demi kemajuan pendidikan di madrasah," tambah Sriasrawaty.
Acara jamuan makan siang ini menjadi penutup yang manis dari serangkaian kegiatan Monev di MIN 1 Pohuwato. Selain menjadi momen evaluasi, kunjungan ini juga menjadi ajang mempererat silaturahmi antara pihak madrasah dan Kanwil Kemenag Gorontalo. (ARaZ)
0 Komentar